
EXPLORATION
EXPLORATION (eksplorasi) adalah kegiatan penjelajahan menuju suatu tempat dengan mengikuti alur atau plot tertentu. Dalam perjalanannya, peserta biasanya akan menghadapi berbagai rintangan, seperti jejak tersembunyi, teka-teki, pertempuran melawan monster, dan sebagainya. Selain itu, peserta juga berkesempatan memperoleh hadiah berupa items, crystal, dan sebagainya.
Exploration melibatkan banyak peserta yang akan dibagi ke dalam beberapa tim. Setiap tim dipimpin oleh seorang Leader, yaitu individu yang bertanggung jawab atas kondisi anggota timnya, memandu tim dalam mengambil keputusan, serta memantau keaktifan masing-masing anggota. Selain itu, Leader juga bertugas menghitung total damage yang dilakukan timnya dan melaporkannya di akhir serangan (utas duel).
ENEMY STATUS (status musuh) dalam exploration memiliki status khusus yang dapat diketahui melalui mantra Divulgare. Musuh dapat berwujud monster, manusia, atau bentuk lainnya. Berikut enemy status diantaranya:
-
WEAKNESS
Kelemahan musuh umumnya berupa jenis serangan tertentu, seperti element, magic spell, physical spell/skill, enhanced skill, dark spell, ailments, dan sebagainya. Seranglah musuh sesuai dengan kelemahannya, hindari menyerang dengan element yang berefek Absorb, Nullifies, dan Repellent.
-
MASSIVE ATTACK
-
Massive Attack (MA) dapat diaktifkan oleh seluruh anggota tim jika semua musuh dalam pertarungan telah memasuki status DOWN. Serangan ini bersifat gabungan dan memiliki efek serangan besar terhadap semua musuh.
-
Duelist yang pertama kali menyerang kelemahan musuh akan memperoleh tambahan satu turn (+1) tanpa mengganggu turn duelist lain. Jika kelemahan tersebut diserang kembali, musuh akan masuk ke dalam kondisi DOWN dan Massive Attack dapat langsung diaktifkan jika hanya ada satu musuh saja.
-
Jika berhadapan dengan 2 enemy atau lebih, dan salah satunya sudah dalam keadaan DOWN, sementara yang lainnya DIZZY, maka MA bisa dilakukan. Namun, jika masih ada enemy yang belum memiliki status tersebut, MA belum bisa dilakukan.
-
-
DIZZY
Kondisi yang terjadi ketika jika berhadapan dengan 2 enemy atau lebih. Jika salah satu enemy diserang weakness, maka statusnya adalah DIZZY dan kehilangan 2 turn.
-
ABSORB
Beberapa musuh dapat menyerap serangan tertentu dan mengubahnya menjadi tambahan Health Point mereka. Dalam situasi ini, duelist harus lebih berhati-hati agar tidak justru memperkuat musuh.
-
NULLIFIES
Serangan yang diarahkan ke musuh tidak memberikan efek apa pun karena musuh memiliki kekebalan terhadap jenis serangan tersebut.
-
REPELLENT
Musuh dapat memantulkan jenis serangan tertentu ke arah penyerangnya. Jika musuh memiliki kemampuan ini, duelist disarankan untuk waspada agar tidak terkena dampak dari serangannya sendiri.
-
DEFEATED
Defeated merupakan kondisi di mana musuh telah berhasil dikalahkan dan Health Point nya telah mencapai nol.
ARKANOGRAPH adalah artefak kuno berbentuk kristal yang menyala dan memiliki memori untuk merekam dan mengungkapkan esensi makhluk apapun yang terkena mantra “Divulgare” Setiap musuh yang terkena Divulgare akan otomatis ditambahkan ke dalam Arkanograph. Informasi yang muncul meliputi jenis makhluk, elemen dominan, kelemahan, kekuatan, reaksi elemen, dan cerita asal mula mereka.
Hanya 1 duelist yang perlu menggunakan Divulgare untuk tiap musuh, tapi siapapun di tim bisa membaca hasilnya di Arkanograph. Disarankan untuk menggunakannya pada turn pertama. Arkanograph akan menyimpan data dan bisa diakses ulang, tapi hanya setelah mengalahkan musuh pertama kalinya. Beberapa musuh bos memiliki proteksi Mystic Shield yang membuat data mereka hanya bisa dilihat sebagian.
Mantra: Divulgare
Efek: Mengungkap status musuh dan menyimpannya dalam Arkanograph.
Keterbatasan: Tidak bisa digunakan pada musuh yang dilindungi oleh mantra anti-pengamatan.
Intuisi Resonansi: Jika pengguna Arkanograph memiliki hubungan emosional atau sejarah dengan jenis musuh tertentu, data yang muncul bisa lebih lengkap.
Kutukan: Beberapa musuh meninggalkan “jejak sihir” berupa pesan atau kutukan tersembunyi yang hanya bisa dibuka jika duelist menyelesaikan quest terkait.
Format
Starforge
OC:
Turn. HP/LP Use Arkanograph: Divulgare! HP/LP (Analyze: Nama Enemy)
Dark Wizard
WC:
Turn. HP/MP Use Arkanograph: Divulgare! HP/MP (Analyze: Nama Enemy)
MASSIVE ATTACK adalah serangan gabungan yang dilakukan oleh seluruh anggota tim menggunakan Magic Spell dan Physical Skill dengan damage paling rendah berdasarkan grade si pengguna caster. Serangan ini tidak mengurangi HP atau MP/LP. Damage dihitung bersama dengan efek dari equipment yang digunakan.
Format
MA! (Spell/Skill) (Damage)
Berikut daftar spell yang digunakan untuk Massive Attack berdasarkan tingkatannya:
Grade | Dark Wizard | Starforge |
|---|---|---|
Grade 1 | Lacarnum Inflamari (-4HP) | Quick Jab (-4HP) |
Grade 2 | Alarte Ascendare (-16HP) | Side Kick (-16HP) |
Grade 3 | Bombarda (-40HP) | Back Kick (-40HP) |
Grade 4 | Incendio (-45HP) | Knee Strike (-45HP) |
Grade 5 | Confringo (-50HP) | Crimson Rain (-50HP) |
Grade 6 | Bombarda Maxima (-75HP) | Stomp (-75HP) |
Advance | Deprimo (-75HP) | Ragnar Cleave (-75HP) |
KETENTUAN EXPLORATION
-
Minimal Player Level 11 kecuali exploration yang diadakan oleh Duel Club dengan tujuan memperkenalkan dan melatih duelist pemula.
-
Wajib menggunakan Full Equipment.
-
Siapkan item yang diperlukan, seperti Arkanograph, item +HP dan +MP/LP, cure ailments, revive ally, dan sejenisnya.
-
Setelah tim menentukan Leader, segera tentukan urutan menyerang. Umumnya, Leader berada di posisi paling akhir untuk menghitung total damage, meskipun ini tidak wajib.
-
Leader harus sigap. Setelah mengetahui enemy status, perhatikan setiap serangan anggota. Jika ada yang menyerang kelemahan musuh, segera tag akun utama dengan quote.
-
Leader berhak melewatkan turn anggota tim yang terlambat menyerang atau tidak hadir saat turnnya dimulai. Batas toleransi serangan dalam satu turn adalah 5 menit.
-
Gunakan mantra Divulgare terlebih dahulu untuk menganalisis enemy status, namun hindari penggunaan ganda (double Divulgare). Perhatikan pergerakan tim lain.
-
Heal all allies atau spell yang memiliki efek terhadap seluruh anggota tim hanya berlaku untuk tim sendiri, bukan untuk tim lain.
-
Setelah Massive Attack selesai, turn duelist berikutnya bisa langsung melanjutkan serangan. Jangan asal membalas atau menyerang tanpa mengetahui kondisi turn dan status musuh saat itu.
-
Ketentuan turn pada spell/skill atau serangan tidak berlaku saat duelist mendapatkan +1 bonus turn. Artinya, spell/skill seperti ailments, curse, elemental, dan sejenisnya dapat digunakan kapan saja selama turn bonus.
-
Jika memperoleh (+1) bonus turn saat musuh dalam status reaksi elemental, duelist harus menyerang kelemahannya lagi agar musuh masuk ke status DIZZY. Status DIZZY sangat penting, terutama jika musuh berjumlah lebih dari satu.
BONUS TURN (+1)
-
Bonus turn dalam eksplorasi memiliki aturan khusus sebagai berikut:
-
Tidak perlu mencantumkan nomor turn.
-
Penggunaan spell/skill tetap mengurangi (HP/MP) atau (HP/LP) sesuai dengan masing-masing spell/skill.
-
Efek regenerasi tidak berlaku.
-
Semua efek yang tergantung pada turn (misalnya: +12 ATK pada turn genap, +50% ATK selama 3 turn, atau Elemental yang hanya memberikan kerusakan element di turn genap) tidak berlaku.
-
Efek Ailments dan Curse seperti poison, bleed, atau burn juga tidak aktif selama bonus turn.
-
Efek yang bersifat umum (misalnya: +ATK, +Physical Skill, +Elemental ATK) tetap berlaku seperti biasa.
-
Format
Starforge
HP/LP Skill HP/LP (Damage)
cth. 210/200 Ragnar Cleave 200/175 (-75HP)
Dark Wizard
HP/MP Spell HP/MP (Damage)
cth. 210/200 Deprimo 200/175 (-75HP)